GaspoLNews.com // Inhil, Riau - Bertempat di Gedung Engku Kelana kota tembilahan diawali nyanyian kebangsaan Indonesia Raya dan Mars PPWI dan dipimpin langsung oleh Ketua Umum PPWI Nasional Wilson Lalengke S.Pd, M.Sc, M.A serta disaksikan oleh perwakilan undangan dari Forkopimda Kab.Inhil , pelaksanaan pelantikan pengurus PPWI DPC Kab.Inhil dan pelatihan jurnalistik berjalan baik dan terlihat antusias serta semangat para pengurus dan peserta diklat, Minggu, 04/08/2024,
Hadir dalam acara pelantikan yang disertai pelatihan jurnalistik, ketua berserta wakil PPWI DPD Provinsi Riau Anasrul Mardiansyah dan Samuel Gultom, ketua DPC Pekanbaru Rahmad Panggabean, ketua DPC Pelalawan bersama tuan rumah DPC Indragiri Hilir dan dari Forkopimda Inhil, yakni Bapak Bupati Indragiri Hilir PJ Herman SE, MT, Komandan Distrik Militer Letkol Inf. Fikky Nur Kuncoro Jati, M.han, Kapolres Inhil yang diwakilkan oleh Kasi Humas Iptu Bambang S.H, M.H dan Kejari Inhil yang diwakili oleh Kasipidum, perwakilan Bea Cukai tembilahan dan segenap para tamu undangan dari lembaga organisasi dan mahasiswa yang berada di kabupaten Indragiri Hilir.
Ketua Umum PPWI Wilson Lalengke S.Pd, M.Sc, M.A dalam sambutannya yang mendukung terbentuknya kepengurusan PPWI di kabupaten inhil, serta berharap PPWI dapat menghadirkan perubahan yang berdampak positif bagi kemajuan bangsa dan negara, dan berharap forkopimda mendukung dan dapat menjadi Mitra yang baik demi kemajuan kabupaten inhil, ujar senior alumni lemhanas tersebut.
Wilson juga menambahkan "informasi yang baik dan terus dilakukan akan menciptakan suatu perubahan yang akan terus maju serta berkesinambungan dalam peradaban untuk masa depan", hambanya,
Lanjut, bupati Indragiri Hilir PJ Herman S.E MT yang turut dalam sambutannya mengatakan " Saya sangat mendukung atas pelantikan pengurus PPWI Kabupaten Inhil, semoga hadirnya PPWI di kabupaten ini dapat memberikan informasi yang baik dan berimbang".
"Banyak media saat ini dalam pemberitaan yang kurang memperhatikan narasi berita yang dibuatnya atau kurang berimbang, dan malah hanya copy paste, maka dari itu semoga hadirnya PPWI dapat mengedukasi para jurnalis agar lebih baik kedepannya".
Setelah mendengar sambutan dari Ketua Umum PPWI dan Bupati Indragiri Hilir, Ketua PPWI DPC Kab.Inhil ibu Rosmely yang turut terharu disertai derai air mata sangat berterimakasih menjunjung tinggi dukungan Ketum PPWI dan Bupati Inhil berserta forkopimda, mahasiswa dan seluruh tamu undangan yang hadir.
"Saya sangat berterimakasih kepada ketum PPWI Wilson Lalengke, sahabat, forkopimda yang mendukung saya terselenggaranya acara pelantikan dan pelatihan jurnalistik ini, sekali lagi terimakasih".
Selesai sambutan hadirin dan undangan, Ketum PPWI Nasional Wilson Lalengke S.Pd, M.Sc, M.A, menyerahkan bendera kebesaran PPWI sebagai simbol dan tanggungjawab kepada Ketua PPWI DPC Kab.Inhil Rosmely serta mengamanahkan agar dapat mengembangkan dan memajukan PPWI dengan rasa penuh tanggungjawab.
Acara pelantikan pengurus selesai pada pukul.12.00wib dengan aman dan tertib, dan selanjutnya istirahat setelahnya dilanjutkan pelatihan jurnalistik SMA/SMK sederajat serta mahasiswa.
Acara pelatihan berjalan sesuai harapan, dimana terlihat dalam sesi tanya jawab yang di berikan ketua umum PPI Nasional hampir semua peserta merespon dengan memberikan respon berdasarkan materi pelatihan jurnalistik yang disajikan.
Disesi akhir kegiatan, kepada peserta pelatihan diberikan suatu penghargaan berupa sertifikat pelatihan PPWI yang dibagikan kepada seluruh peserta pelatihan yang telah di data.
Acara pelatihan selesai pada pukul.14.30wib dan diiringi sesi foto bersama seluruh peserta dengan ketua umum PPWI nasional, PPWI DPD Riau, dan segenap pengurus PPWI DPC kab. Inhil.
(SG)